Keunggulan Berinvestasi Melalui Reksa Dana KlikMAMI
Seiring dengan semakin tingginya kebutuhan dari waktu ke waktu menjadikan seseorang harus mampu memutar otak supaya kebutuhannya bisa terpenuhi. Di masa yang akan datang, kebutuhan tersebut akan semakin meningkat namun nilai uang cenderung tergerus atau inflasi. Tak perlu khawatir karena anda bisa mempersiapkan finansial di masa depan dengan berinvestasi.
Saat ini sudah banyak jenis investasi yang bisa anda pilih. Namun pastikan memilih investasi yang aman dan resmi salah satunya yaitu reksa dana Indonesia. Bagi pemula yang ingin belajar berinvestasi maka reksa dana bisa menjadi pilihan yang tepat. Selain itu produk investasi dari reksa dana juga sangat cocok untuk investor yang terkendala waktu, dana , informasi hingga pengetahuan mengenai investasi.
Selain itu reksa dana juga bebas risiko dan bisa dikerjakan dengan mudah. Dibandingkan menabung di bank, berinvestasi di Reksa Dana klikMAMI juga terbukti lebih unggul dan menguntungkan. Berikut akan dijelaskan keunggulan berinvestasi melalui reksa dana yang perlu anda ketahui.
- Biaya yang Terjangkau
Bagi pemula tak perlu khawatir karena nilai investasi reksa dana sangatlah terjangkau yaitu mulai dari Rp 10.000 saja. Nilai investasi yang rendah tentu membuat anda tidak perlu takut akan rugi nantinya meskipun belum ahli dalam dunia investasi.
- Praktis
Anda akan dibantu oleh manajer investasi profesional sehingga anda tak perlu repot menganalisis dan mengamati pasar saham yang rumit. Investasi anda akan dikelola oleh manajer investasi yang sudah memperoleh izin dari OJK namun pastikan memilih manajer investasi yang berpengalaman.
- Aman
Investasi Reksa Dana dijamin aman karena uang investasi yang anda setorkan akan dititipkan pada bank kustodian atau rekening bank khusus sehingga lebih aman dari penyalahgunaan dana investor.
- Transparan
Reksa dana memberikan informasi yang jelas mengenai perkembangan portofolio sekaligus biaya secara berkelanjutan. Anda juga bisa memantau keuntungan, risiko dan biaya secara online. Pengelola reksa dana harus mengumumkan Nilai Aktiva Bersih setiap harinya melalui surat kabar lalu menerbitkan laporan keuangan tengah tahun maupun tahunan.