Bagaimana Prospek Kerja Lulusan Kuliah DKV
Saat ini, yang namanya kuliah tidak serta merta sekedar saja apalagi hanya berkutat untuk mendapatkan gelar saja. Hal ini perlu diperhatikan agar nantinya saat kelulusan tiba tidak merasa bingung lagi harus bekerja dimana dengan segala ilmu yang didapat. Untuk itu, sangat disarankan bagi calon mahasiswa untuk menggali lebih dalam mengenai setiap jurusan yang diambil apakah memiliki lowongan pekerjaan yang terbuka lebar atau tidak.
Bagaimana prospek kerja bagi mereka yang kuliah DKV? Berita baiknya, cukup banyak peluang yang ditawarkan oleh lulusan DKV ini seperti menjadi Illustrator, Graphic Designer, Photographer, Creative Director & Art Director hingga Web Designer. Dan ini semua sangat berkaitan dengan industri kreatif yang memang sedang naik daun dan pastinya akan terus mengalami perkembangan seiring dengan kemajuan teknologi itu sendiri.
Lihat saja beberapa perusahaan yang bergerak di bidang Advertising atau media massa cetak hingga TV. Atau, bisa juga perusahaan yang bergerak dibidang percetakan hingga penerbitan kesemuanya itu membutuhkan lulusan Desain Komunikasi Visual. Atau, ingin memiliki bisnis sendiri? Tentu saja, pilihan ini sungguh tepat karena menjadi bos atas perusahaan sendiri lebih menantang. Bahkan, Anda bisa juga membuka lowongan pekerjaan bagi banyak orang,.
Yang terpenting disini adalah Anda harus bijak memilih tempat kuliah DKV agar lulusannya diakui oleh banyak pihak. Nah, sebagai rekomendasi Anda bisa bergabung di IDS atau International Design School yang hadir untuk menjawab kebutuhan banyak anak muda khususnya di jurusan desain komunikasi visual ini.
Adapun staf pengajar yang mereka miliki benar benar berpengalaman dan ahli dibidang masing masing. Entah itu ahli di bidang graphic designer atau sudah menangani proyek yang berhubungan dengan illustrator. Artinya, semua ilmu yang diajarkan nantinya benar benar bermanfaat dikarenakan sudah disesuaikan dengan kebutuhan dunia kerja.
Bahkan, perlengkapan yang digunakan pun tidak jauh berbeda dengan dunia kerja seperti komputer, alat untuk mencetak dan lain sebagainya. Tujuannya agar lulusannya nanti tidak merasa canggung saat berhadapan langsung dengan dunia kerja.